Kamis, 10 Oktober 2013

Danur by Risa Saraswati

Danur by Risa Saraswati




Penulis | Risa Saraswati
Penerbit | BUKUNE
Tahun Terbit | 2011
Halaman | 216 hlm
ISBN | 602-220-019-9



"Namaku Risa. Aku bisa melihat 'mereka'. Dan 'mereka', sesungguhnya, hanya butuh didengar".

Buku ini bercerita tentang Risa yang saat duduk di kelas 5 SD harus pindah ke rumah neneknya di Bandung yang merupakan bangunan peninggalan Belanda. Di sinilah Risa menemukan kelebihan pada dirinya, yaitu ia dapat berkomunikasi dengan makhluk kasat mata, yaitu Peter, Hans, Hendriick, William dan Jahnsen. Sejak saat itu mereka pun bersahabat.

Persahabatan mereka sangat erat, sampai akhirnya Risa ingin terus bersama-sama dengan mereka. Risa pun sampai pernah memutuskan untuk bunuh diri agar bisa terus bersama-sama dengan kelima sahabatnya itu. Tetapi hal itu justru membuat Peter marah kepadanya dan disusul juga dengan kemarahan keempat sahabatnya yang lain. Mereka pun memutuskan untuk meninggalkan Risa. Risa pun merasa sangat kehilangan kelima sahabatnya itu.

Risa pun beranjak remaja. Walau dia terus dihantui dengan rasa rindu kepada lima sahabatnya itu, mereka tetap tidak pernah datang mengunjungi Risa. Risa pun berusaha menyibukkan diri. Tapi tanpa disadari, pada saat itu Risa justru dihadapkan pada hantu-hantu lainnya. Awalnya Risa menolak untuk berkomunikasi dengan mereka, tetapi akhirnya ia menyerah dan berusaha membantu mereka, walau terkadang hanya sekedar mendengarkan mereka bercerita tentang kisah hidup mereka. 

Risa sangat menyukai musik. Tanpa disadari, justru karena hobinya itulah ia dapat bertemu kembali dengan para sahabatnya.

Buku ini memang bergenre horor, tetapi horor yang satu ini disajikan dengan cara yang berbeda. Saya yang memang sangat menghindari buku yang bergenre horor, tetapi ketika membaca buku ini justru tidak merasa takut sama sekali. Justru dengan membaca buku ini kita bisa tahu kalau 'mereka' juga memiliki sisi-sisi melankolis, bisa sedih, ingin bermain dan berteman, sama seperti manusia juga. Selain itu, satu hal penting yang ingin disampaikan oleh Risa  adalah tentang nilai persahabatan.

Satu yang paling saya suka adalah buku ini juga disertai ilustrasi. Yang paling suka adalah ilustrasi noni belanda di bagian paling depan buku ini. Covernya juga kreatif, pada tulisan danurnya dilubangi. Tetapi memang agak rentan untuk sobek ya. Jadi jangan lupa buat disampul ya teman-teman :)
*padahal punya sendiri juga belum disampul :p

Buat kalian yang nggak terlalu suka yang horor-horor, buku ini cocok nih untuk kalian.
Selamat membaca ya :)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar